Review: Pengertian, Struktur, Tujuan, Jenis, Contoh, dan Perbedaannya dengan Feedback, dan Testimonial
Review |
Pengertian Review
Review adalah ulasan singkat berdasarkan analisis dan fakta yang bermanfaat untuk diri sendiri, pemilik barang atau jasa, dan masyarakat umum. Lengkapnya, review merupakan sebuah ringkasan, peninjauan dari berbagai sumber entah dari buku, film, berita dan lainya.
Penulisan review memiliki maksud untuk menulis serta memberikan pengetahuan kepada masyarakat mengenai kelebihan, kekurangan dan kualitas suatu karya atau produk.
Struktur Review
Teks review memiliki beberapa struktur yang berbeda dengan teks lain di antaranya,
1. Pengenalan (Introduction). Pada bagian ini terdapat pengenalan secara umum mengenai produk yang akan direview. Gambaran umum mengenai sesuatu mulai dari nama, asal, latar belakang, pencipta, dan sebagainya akan di bahas pada bagian ini.
2. Evaluation. Pereview memberi gambaran lebih detail yang sekiranya perlu diketahui oleh pembaca tentang bahan yang diulas.
3. Interpretation. Di sini pereview mengemukakan sudut pandangnya secara jujur tentang bahan yang direview. Jelaskan kekurangan, kelebihan, ataupun bandingkan dengan produk lainnya yang mirip.
4. Kesimpulan. Kesimpulan adalah bagian akhir dari struktur review. Pada kesimpulan pereview memaparkan hasil yang telah direview secara garis besar. Setelah itu bisa ditambah dengan memberi pendapat pereview apakah karya tersebut bagus untuk di beli atau justru sebaliknya.
Tujuan Review
Tujuan utama dalam mereview adalah untuk memberi informasi, gambaran sebuah karya atau produk. Review yang dimaksud berupa kritikan yang nantinya akan bermanfaat untuk khalayak umum.
Dalam mereview sebuah produk, penulis tidak boleh mereview dengan sembarangan karena pengaruhnya sangat besar terhadap respons pembaca maupun produk yang dikaji.
Jenis Review
Banyaknya jenis review kini membuat sebuah informasi bisa dengan cepat didapat. Adapun beberapa jenis review di antaranya,
1. Review Jurnal. Review jurnal merupakan strategi untuk mempermudah dalam memahami inti dari sebuah penelitian yang sudah dilakukan.
2. Review Teks. Tujuan dari review teks adalah untuk mengklarifikasi sebuah karya, baik itu buku, film atau lainnya. Review ini tentu membantu kita mengetahui kualitas bahkan kekurangan yang ada pada karya tersebut.
3. Review Gadget. Gadget saat ini menjadi barang yang wajib dimiliki semua orang. Maka dari itu, semakin banyak orang yang melakukan review dari sebuah gadget yang baru dirilis atau bahkan akan dirilis.
4. Review Elektronik. Hampir sama dengan review buku dan gadget, review elektronik juga sangat membantu setiap orang mengetahui kualitas produk elektronik yang akan dibeli.
5. Review Buku. Buku yang merupakan jembatan ilmu juga kini sangat marak direview oleh banyak orang. Dengan review buku yang dibuat, para pembaca tentu akan lebih mudah menentukan buku apa yang akan dibaca.
6. Review Film. Bagi penggemar film, review yang satu ini tentu akan sangat bermanfaat. Terlebih lagi jika ada film yang baru rilis dan akan dijadikan salah satu film yang akan ditonton.
7. Review Aplikasi. Semakin canggih gadget yang ada saat ini membuat banyak aplikasi beredar untuk ditawarkan kepada para pengguna gadget tersebut. Review aplikasi tentu sangat berguna sebelum menginstall suatu aplikasi pada gadget yang digunakan.
8. Review Makanan. Review makanan menjadi salah satu review yang paling dicari, karena semakin banyaknya jenis makanan membuat setiap orang penasaran dan ingin mencoba mencicipi menu makanan tersebut.
Maka dari itu, sekarang banyak juga yang melakukan review makanan, agar orang yang ingin mencoba menu tersebut mengetahui komposisi, rasa bahkan tempat dimana makanan tersebut diperjualbelikan.
Contoh Review
Contoh review buku
1. Judul:
Dibuat oleh:
Penerbit:
Genre/Kategori:
ISBN:
Tahun publikasi dan pencetakan:
2. Ikhtisar isi buku.
Biografi penulis.
Buku serupa.
Perbandingan dengan buku serupa (jika ada)
3. Ringkasan.
4. Jelajahi ulasan buku.
5. Kesimpulan dan kesimpulan.
Perbedaan Review, Feedback, dan Testimonial
Meski terlihat sama dan mempunyai fungsi yang tidak jauh berbeda di antaranya,
1. Review
a. Gambaran singkat tentang pengalaman pelanggan menggunakan produk atau layanan
b. Seringkali diberikan kepada pihak ketiga
c. Biasanya ditampilkan di situs web lain atau dengan layanan lain
d. Seringkali ditemukan dalam format tertulis, terkadang dengan rating bintang
e. Lebih berdampak dalam jumlah yang lebih besar
2. Testimonial
a. Kisah yang lebih panjang dan lebih mendetail tentang pengalaman pelanggan sebelum dan sesudah menggunakan produk atau layanan
b. Customer memberikan testimoni langsung kepada perusahaan
c. Dapat digunakan di situs web, dalam iklan, brosur, dan materi promosi lainnya
d. Bisa dibuat dalam format tulisan atau di video
e. Lebih berdampak dengan panjang atau detail yang lebih besar
3. Feedback
a. Membantu pembeli memutuskan apakah akan melakukan pembelian dari Anda berdasarkan peringkat skor umpan balik rata-rata (skor umpan balik positif biasanya mengarah pada peningkatan penjualan, sementara skor umpan balik negatif dapat menyebabkan keraguan pembeli)
b. Dampaknya pada kemampuan penjual untuk menambah lebih kepercayaan dan pengaruhnya terhadap kemungkinan pembelian
Baca Juga:
1. Testimoni: Pengertian, Tipe, Manfaat, Cara Mendapatkan, dan Contohnya
2. Feedback: Pengertian, Fungsi, Jenis, Cara, Manfaat, serta Perbedaannya dengan Review dan Testimonial
Dari berbagai sumber
Post a Comment